Ulama-Ulama NU Yang Menduia


Ulama-ulama Nahdlatul Ulama dikenal dengan akhlaknya yang luhur serta mampu meredam konflik. Tak heran jika dunia internasional memberi penghargaan bahkan menunjuk sebagai pemimpin organisasi agama dunia kepada ulama-ulama Nahdlatul Ulama.

Berikut ulama NU yang mendunia:

1. Habib Luthfi bin Yahya dipilih sebagai Pemimpin Forum Sufi Dunia

Habib Luthfi terpilih secara aklamasi sebagai Pemimpin Forum Sufi Dunia pada Selasa, 9 April 2019 malam di Hotel Santika, Pekalongan, Jawa Tengah. Untuk diketahui, Forum Sufi Dunia baru dikukuhkan sebagai organisasi dalam agenda Al-Muntada As-Sufi Al-Alamy ketiga yang berlangsung selama tiga hari, Senin-Rabu (8-10 April 2019) di Pekalongan.

2. KH Said Aqil Siradj dipilih menjadi Wakil Presiden Organisasi Agama-Agama Sedunia

Ketua Umum PBNU, KH Said Aqil Siradj terpilih menjadi vice president atau wakil presiden di Religion for Peace. Hal tersebut disampaikan secara resmi oleh Deputy Secretary General Religion for Peace Rev. Kyoichi Sugino dan rombongan kepada Kyai Said di Gedung PBNU, Jakarta, Senin, 9 September 2019.

Menurut Kyoichi, Sidang Umum ke-10 Religion for Peace secara resmi memilih KH Said Aqil Siradj menjadi salah seorang wakil presiden setelah pemimpin agama-agama sedunia pada pertemuan di Jerman. 

“Para tokoh agama tersebut berasal dari 125 negara yang berjumlah 900 orang,” ungkap Kyoichi, berkebangsaan Jepang, yang disampaikan penerjemah dari Interfidei Elga J. Sarapung.   

Menurut Kyoichi, para pemimpin agama sedunia mengemukakan alasan memilih Kyai Said karena dinilai sukses memimpin ormas terbesar di negara muslim terbesar di seluruh dunia, yaitu sukses menjadi ormas yang menyampaikan pesan-pesan keagamaan yang damai. 

3. KH Marzuqi Mustamar mendapat penghargaan Fasilitator Perdamaian Dunia

Ulama Jatim yang juga Ketua Tanfidziyah PWNU Jatim KH Marzuqi Mustamar menerima penghargaan bergengsi dari Vision of Peace Awards yang berpusat di Amerika Serikat. Penghargaan tersebut diberikan secara simbolis di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Selasa (28/1/2020) malam.

“Beliau dapat penghargaan sebagai Fasilitator Perdamaian dan juga sebagai Duta Besar Perdamaian Internasional. Penghargaan diberikan oleh Vision of Peace yang berpusat di Amerika Serikat,” kata Founder Vision of Peace Awards Indonesia (VPAI), Demien Dematra, dalam acara Award Ceremony.

*Disarikan dari berbagai sumber

#GenerasiMudaNU
#SemuaAkanNUPadaWaktunya

No comments

'; (function() { var dsq = document.createElement('script'); dsq.type = 'text/javascript'; dsq.async = true; dsq.src = '//' + disqus_shortname + '.disqus.com/embed.js'; (document.getElementsByTagName('head')[0] || document.getElementsByTagName('body')[0]).appendChild(dsq); })();
Powered by Blogger.